Perjalanan Menuju Palembang Menuntut Kesabaran dan Konsentrasi Tinggi Tim Jelajah Tangguh Corsa Platinum V Series Akhirnya Tiba di Bumi Sriwijaya

Terus bergerak ke  arah Timur membawa Tim Jelajah Tangguh semakin dekat mencapai tujuan. Setelah berangkat dari Sabang sejak hari Selasa (4/4) lalu akhirnya keempat orang rider ini sampai di kota Palembang. Masih ribuan kilometer tersisa untuk dijelajahi agar dapat sampai di kota tujuan, Bandung. Bila tidak ada aral melintang, tim Jelajah Tangguh dijadwalkan akan sampai di kota Bandung pada tanggal 22 April 2017.


Keempat orang Rider pemberani yang tergabung dalam tim Jelajah Tangguh adalah Hendrianto Prabowo, Sherlita Novitara, Wisnu Adi Saputro, dan Acho Patauri. Mereka melakukan perjalanan yang bertujuan untuk membuktikan keawetan ban Corsa Platinum V Series. Mereka berkesempatan mencoba dua varian produk Corsa Platinum V Series, yaitu V22 untuk tubeless dan V33 untuk tube type. Motor yang akan digunakan dalam pembuktian Jelajah Tangguh adalah Honda Supra X 125, Yamaha Mio Soul GT 125, dan Yamaha Fino. Motor-motor ini dianggap mewakili kendaraan bermotor yang secara umum digunakan masyarakat Indonesia sehari-hari. Dari empat orang Rider, dua orang memakai ban Corsa Platinum V Series, dan Rider lainnya menggunakan ban merk lain. Selama perjalanan mereka akan merasakan perbedaan kedua ban tersebut dan membuktikan ban Corsa Platinum V Series adalah ban yang paling awet.


Sejauh ini ban tetap menunjukkan performa terbaik. Seperti diakui salah satu Lady Riders, Sherlyta, “Bannya safety banget, walaupun masuk lumpur atau jalanan berpasir masih tetap menggigit. Jadi cocok banget buat Lady Bikers.” ujar satu-satunya Lady Biker dalam Jelajah Tangguh kali ini.


Kemarin di Kota Jambi memang kedalaman alur seluruh ban sudah diukur untuk mengetahui tingkat keausan setiap ban setelah menempuh jarak kurang lebih sejauh 2.500 KM.  Kedalaman alur ban depan Corsa Platinum V Series hanya berkurang 0.45 mm dan untuk ban belakang berkurang 0,7 mm. Sedangkan ban depan merek lain telah habis sebanyak 0,7 mm dan ban belakang merek lain sudah habis tergerus sebanyak 0, 9 mm. Pengukuran ini dilakukan oleh tim Technical Support yang mendampingi tim sepanjang perjalanan.

Perjalanan menuju Palembang sangat menuntut kesabaran. Kondisi jalanan berlubang dan perbaikan jalan di beberapa titik, mengharuskan Rider untuk menurunkan kecepatannya. Ditambah lagi dengan beberapa truk gandeng melalui jalur yang sama. Benar-benar menguji konsentrasi Rider agar berhati-hati. Walaupun harus  menurunkan kecepatan, Tim Jelajah Tangguh tetap tiba di Kota Palembang sesuai dengan jadwal. Setibanya di kota Palembang selain mengunjungi beberapa objek terkenal seperti Jembatan Ampera dan Masjid Laksamana Cheng Ho, Tim Jelajah Tangguh juga hadir dalam Coaching Clining sekaligus Trade In ban Corsa yang diadakan untuk komunitas motor lokal kota Palembang.


Perjalanan Jelajah Tangguh ini dilakukan hanya untuk 1 pembuktian bahwa ban Corsa Platinum V22 dan V33 lebih aman, lebih mencengkeram dan lebih awet 50% dibandingkan ban merk lain. Sebelumnya Corsa Platinum V Series ini juga telah teruji melalui test outdoor sejauh kurang lebih 18.000 KM, sedangkan melihat hasil pengujian ban merk lain mencapai kurang lebih hanya 10.000 KM. Rahasia keawetan ban Corsa Platinum V Series ini terletak pada kandungan Silica Compound yang semakin disempurnakan. Beberapa hari lagi Tim Jelajah Tangguh akan segera sampai di Bandung. Simak terus bagaimana perjalanan Tim Jelajah Tangguh merayakan keberhasilan ketika mencapai garis finish di kota Bandung hanya di Instagram @Corsamc.